Tajukutama.com, Pangkep – Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji mengikuti rapat koordinasi (rakor) bersama forkopimda, ketua KPU dan ketua Bawaslu Pangkep di Aula Kantor KPU Pangkep, Selasa (22/9/2020).
Pada rakor tersebut membahas soal penerapan dan pematuhan protokol kesehatan pada Pilkada serentak 2020 di Kabupaten Pankep, baik penyelenggara maupun pasangan calon dan para pendukung.
Ketua KPU Pangkep Burhan menyampaikan bahwa penetapan Paslon peserta Pilkada pihak KPU akan melakukan rapat pleno pada Rabu 23 September 2020.

“Dalam Penetapan Paslon tersebut hanya akan dihadiri Ketua KPU beserta Komisioner dan tidak mengundang Tim Paslon,” kata Burhan.
Pada pengundian nomor urut, lanjut Burhan hanya mengundang 25 orang dari masing-masing paslon yang bisa hadir di lokasi Pengundian kantor KPU Kab. Pangkep.
Comment